Kita Harus Bisa Memulai
1 min readAug 17, 2020
kita harus bisa memulai
disini atau disana
ini atau itu
ya atau tidak
tanpa mendengarkan rintik jarum jam terlalu banyak
atau mendengarkan
ketakutan yang kita simpan dalam botol
di balik lemari pakaian
atau di bawah ranjang
kita tidak bisa terus menerus
menua tanpa cerita apa-apa
yang isinya hanya menunggu dan menunggu
sampai dunia menjadi baik
aku tidak bilang, kita harus ikut jadi jahat juga
aku hanya bilang
kita harus bisa memulai